Home » » Tips Memilih Password Yang Aman

Tips Memilih Password Yang Aman

Oktri Blog | Tips Blog | Tips Komputer - Memilih kata yang akan dijadikan password tidak bisa dianggap enteng. Karena kalau bisa ditebak orang lain, maka terbongkarlah rahasia. Misalnya punya email tapi passwordnya mudah ditebak, maka bisa jadi orang lain dengan mudah bisa masuk dan melihat berbagai email pribadi di dalamnya. Bukan hanya email saja, tapi juga akun-akun lainnya seperti akun login ke Windows, atau webiste/blog, zip kompresi file, dokumen program office, dan lainnya. Sehingga diperlukan perhatian tersendiri tentang cara memilih password yang aman. Berikut ini beberapa tips dalam membuat password agar tidak mudah ditebak atau dijebol orang.

1. Jangan menggunakan password yang terlalu singkat

Jumlah karakter pada password yang terlalu singkat, misalnya kurang dari 8 karakter, bisa dengan mudah ditebak. Apalagi menggunakan kata-kata yang sangat umum. Kalau anda gunakan pada akun di internet, bisa dengan mudah ditebak menggunakan program-program penjebol password seperti program Brutus. Atau jika digunakan pada dokumen word, excel, dan lain-lain, password yang terlalu singkat bisa dengan cepat didapatkan oleh program-program password recovery. Jika anda hanya bisa mendapatkan kata-kata yang pendek, bisa dikombinasikan/ditambahkan dengan angka karena selain lebih banyak karakternya, kombinasi huruf dan angka bisa memperumit penjebolan password.

2. Jangan menggunakan kata-kata yang mudah ditebak

Biasanya supaya mudah diingat, maka seseorang hanya menggunakan kata-kata yang mudah ditebak, seperti kota kelahiran, nama jalan tempat tinggal, nama ayah atau ibu, nama kantor tempat bekerja, atau bahkan nama sendiri, dan sebagainya. Akibatnya, orang lain bisa dengan mudah menebak-nebak password yang anda gunakan.

3. Jangan menggunakan password yang sama untuk akun yang berbeda

Misalnya jika anda mempunyai email lebih dari satu, sebaiknya password untuk setiap akun berbeda dengan akun lainnya. Jangan semuanya memiliki password yang sama. Karena sekali bisa ditebak, maka akun yang lainnya juga terbongkar semuanya. Ini sih namanya sekali mendayung, dua tiga pulau terlewati. Pokoknya mesti beda-beda passwordnya.

4. Jangan menuliskan username dan password dalam satu halaman

Mungkin maksud anda supaya saat lupa bisa tinggal buka buku pada halaman tertentu yang berisi username dan password. Justru dengan menuliskannya di buku/kertas akan dengan mudah didapat oleh orang lain. Kalaupun harus ditulis, tidak perlu diberi penjelasan kalau itu adalah username dan password, biarlah hanya anda dan Tuhan yang tahu itu. (:-)

5. Password yang baik selalu menggunakan kombinasi.

Bisa berupa kombinasi dari huruf, angka, dan simbol-simbol seperti ~ ! @ # $ % dan lain-lain. Untuk huruf bisa menggunakan kombinasi huruf besar (kapital) dan huruf kecil. Jika menggunakan kata-kata umum, baiknya juga dikombinasikan satu sama lain. Misalnya nama depan anda + nama kota + nama jalan + tahun lahir.

6. Bisa juga menggunakan singkatan.

Ini untuk kata-kata yang mudah diingat. Misalnya anda memilih tempat tanggal lahir anda, yaitu Jakarta, 12 September 1980. Maka passwordnya adalah TtlJkt12Sep80. Atau kombinasi singkatan lainnya.

7. Mengganti password setiap periode waktu tertentu (misalnya setiap 1 bulan)

Beberapa orang menganggap hal ini sangat disarankan, terutama jika digunakan dalam sebuah institusi penting seperti perbankan dan sebagainya.



Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar

Fivers

Selamat Datang Di OKTRI BLOG

Selamat datang di Blog saya, semoga saja kalian bisa mendapatkan apa yang kalian butuhkan diblog saya ini. Terima kasih Telah Berkunjung Di Blog saya,apabila berkenan silahkan berkomentar dan follow blog saya,mari kita saling berbagi ilmu tentang apa saja...Selengkapnya tentang Tutorial Ini

Sekilas tentang penulis

Nama saya Oktri darmadi,saya seorang Mahasiswa S1 Teknik Informatika Di IBI DARMAJAYA Bandar Lampung.

Social Stuff

  • RSS
  • Twitter
  • Facebook
  • HOME
Oktri